AKU TANPA-MU BUKAN APA-APA

AKU TANPA-MU BUKAN APA-APA

Agar kita bisa TAWADHU', ingatlah hal-hal berikut:
1. Asal muasal kita dari air yang hina. Kalau saja menempel di tangan atau di baju, kita akan merasa jijik dan ingin segera hilangkan.
2. Kita keluar dari rahim ibu bersama kotoran yang menjijikkan, dan melalui jalan kotoran.
3. Saat lahir pun kita tidak bisa berbuat apa-apa dan  tidak tahu apa-apa.
4. Apapun keahlian kita atau keberhasilan kita, sebenarnya bukan murni dari kita, pasti ada bantuan orang lain, berarti kita lemah dan sangat butuh kepada orang lain.
5. Setelah itu, kita harus ingat ternyata semua yang ada pada kita, bukan milik kita. Hanya titipan Allah, yang kita harus pertanggung jawabkan.
6. Ternyata kita tidak bisa keluar dari perbudakan. Menjadi budaknya Allah, ataukah menjadi budaknya setan dan tidak ada kemungkinan ketiga.
7. Semua keberhasilan kita, tak mungkin ada kecuali atas izin, bantuan, dan taufiq dari Allah. Tanpa Dia, kita bukan apa-apa dan takkan ada.
8. Banyak sekali kekurangan² kita .. hanya saja Allah banyak menutupinya, sehingga orang lain tdk tahu atau bahkan diri kita juga tidak tahu.
9. Jika Allah menghendaki, Allah bisa ambil semua yang ada padamu dlm sekejap dan semuanya akan hilang begitu saja.
10. Setelah mati, apa yang kita banggakan rusak semua. Badan menjadi bangkai, harta pun hilang dan bukan milik kita lagi.
Lalu apa yang kita banggakan ?!
Jika ada orang yang masih sombong, ingatlah itu karena kejahilan dia tentang dirinya sendiri !!
Lihatlah, tentang dirinya saja dia jahil. Pantaskah dia bangga dan sombong?!
Silahkan dishare .. semoga bermanfaat dan Allah berkahi.

Ustadz DR. Musyaffa' Ad Dariny, MA hafidzhahullah


from Kajian Salaf

AKU TANPA-MU BUKAN APA-APA

from Berkah Ramadhan http://berkahramadhankita.blogspot.com/2020/01/aku-tanpa-mu-bukan-apa-apa.html AKU TANPA-MU BUKAN APA-APA

Comments

Popular posts from this blog

Makna Khotam Sulaiman

Kumpulan Foto Ulama Tegal (80+ Foto, Nama & Desa)

Kumpulan Foto Masa Muda Guru Zaini Sekumpul